Kegiatan Demplot POC EBIONIK, ml Bersama Team BPP Desa Borikamase Kec. Maros Baru Kab. Maros dilaksanakan pada periode masa Tanam bulan Maret s/s Juni 2023.
Kegiatan ini
bertujuan untuk melihat langsung hasil penggunaan Pupuk Organik Cair
EBIONIK, ml serta memperkenalkan kepada masyarakat khususnya para petani
untuk meningkatkan hasil pertaniannya dengan menggunakan produk Pupuk
Organik Cair EBIONIK, ml.
LOKASI
Desa : Borikamase Kecamatan : Maros Baru Kabupaten : Maros
LAHAN UJI COBA POC EBIONIK, ML
Kelompok Tani : KARYA BARU MAROS
Pemilik Lahan : WARSITO
Luas Lahan : 25 are
Jenis Padi : MEKONGGA
EVALUASI APLIKASI POC EBIONIK, ML
1. 21 Maret 2023 : Pupuk dasar Urea 50% dari biasanya dipakai 50 kg atau sama dengan 25 kg.
2. 28 Maret 2023 : Aplikasi Pertama
- Aplikasi pertama dengan POC EBIONIK, ml kapasitas 1 (satu) tangki sprayer berisi 16 liter air dicampur dengan POC EBIONIK, ml sebanyak 80 ml ( 8 tutup botol POC EBIONIK, ml).
- Lahan seluas 25 are menggunakan larutan POC EBIONIK, ml sebanyak 2 (dua) tangki, sehingga dalam 1 (satu) kali aplikasi dibutuhkan larutan POC EBIONIK, ml sebanyak 2 x 80 ml = 160 ml.
3. 4 April 2023 : Aplikasi kedua dengan perlakuan yang sama dengan larutan POC EBIONIK, ml sebanyak 160 ml.
4. 11 April 2023 : Aplikasi ketiga dengan perlakuan yang sama dengan larutan POC EBIONIK, ml sebanyak 160 ml.
5. 18 April 2023 : Aplikasi keempat dengan perlakuan yang sama dengan larutan POC EBIONIK, ml sebanyak 160 ml.
6. 25 April 2023 : Aplikasi kelima dengan perlakuan yang sama dengan larutan POC EBIONIK, ml sebanyak 200 ml.
7. 2 Mei 2023 : Aplikasi keenam dengan perlakuan yang sama dengan larutan POC EBIONIK, ml sebanyak 200 ml.
PENGGUNAAN PUPUK
1. POC EBIONIK, ml yang digunakan sebanyak 6 kali aplikasi = 1.040 ml.
2. Pupuk dasar urea digunakan sebanyak 25 kg.
HASIL PANEN
Luas lahan 25 are menggunakan POC EBIONIK, ml.
a. Sebelum menggunakan POC EBIONIK, ml
- Hasil panen yang diperoleh sebanyak 18 karung dengan berat gabah rata-rata 47,5 kg/karung atau 18 karung x 47,5 kg = 855 kg.
- Bila dikonversi ke 1 (satu) Hektar, diperoleh 4 x 855 kg = 3.420 kg/ha atau 3,42 ton/ha.
b. Setelah menggunakan POC EBIONIK, ml
- Hasil panen yang diperoleh sebanyak 21,5 karung dengan berat gabah rata-rata 58 kg/karung, jadi 21,5 karung x 58 kg = 1.247 kg.
- Bila dikonversi ke 1 (satu) Hektar, menjadi 4 x 1.247 kg = 4.988 kg/ha atau 4,988 ton/ha.
KESIMOPULAN
1. Hasil Panen dari luas lahan 25 are.
- Sebelum menggunakan POC EBIONIK, ml hasil panen yang diperoleh sebanyak 18 karung, setelah menggunakan POC EBIONIK, ml hasil panen diperoleh sebanyak 21,5 karung
- Jadi, setelah menggunakan POC EBIONIK, ml ada peningkatan perolehan hasil panen sebanyak 3,5 karung.
2. Berat Gabah
- Sebelum menggunakan POC EBIONIK, ml berat gabah rata-rata 47,5 kg/karung
- Setelah menggunakan POC EBIONIK, ml berat gabah rata-rata 58 kg/karung
3. Bila dikonversi dalam 1 hektar yaitu :
- Panen sebelumnya diperoleh sebanyak 3,42 ton/ha
- Panen sekarang diperoleh sebanyak 4,988 ton/ha
0 komentar:
Posting Komentar